Quantcast
Channel: GYM – NO.1 Fitness, Diet, and Health Portal | DuniaFitnes.com
Viewing all 78 articles
Browse latest View live

Jaguar Fitness Kramat Sentiong, Jakarta Pusat

$
0
0

Bekerja sebagai pegawai Kementerian Sosial tidak mengurangi kecintaan Bp. Wilson kepada dunia fitnes. Sekitar tahun 2000 ketika belum banyak gym muncul, Bp. Wilson pun mendirikan Jaguar Fitness di Kramat Sentiong, Jakarta Pusat.

Jaguar-Fitness-Kramat-Sentiong3
Dengan mengutamakan kebersamaan, Jaguar Fitness menjadi pusat latihan fitness mania di Jakarta Pusat. Kini sekitar 100 orang aktif berlatih di Jaguar Fitness.

Jaguar-Fitness-Kramat-Sentiong4

Menurut Bp. Zildan sebagai pengelola, Jaguar Fitness memiliki alat-alat latihan beban yang lengkap. Terdapat juga treadmill dan stationary bike untuk latihan kardiovaskular.

Selain itu Jaguar Fitness juga menyediakan kostum fitnes dan suplemen makanan yang lengkap.Dibawah panduan instruktur Sdr. Lamo dan Endai, para member bisa berlatih dengan teknik yang benar dan efektif.

Jaguar-Fitness-Kramat-Sentiong

Jika Anda tertarik bergabung, cukup siapkan uang 90 ribu rupiah yang terdiri atas biaya pendaftaran 30 ribu rupiah dan iuran bulanan pertama 60 ribu rupiah. Atau jika Anda ingin mencoba dulu, tarif per kunjungan non member hanya dikenakan biaya 4 ribu rupiah saja.

Jaguar-Fitness-Kramat-Sentiong2

Segera kunjungi Jaguar Fitness di Jl. Kramat Sentiong No. 57 Jakarta Pusat. Buka setiap hari non stop termasuk hari libur dari jam 08:00-22:00 WIB. Hubungi nomor telepon (021) 94008515 untuk info lebih lanjut.

BACA JUGA : DHEA Gym Depok, Jawa Barat


Rambo Gym, Talun – Cirebon

$
0
0

Rambo Gym menyimpan cerita unik sebelum didirikan. Awalnya Ibu Mardan, pemilik Rambo Gym, aktif latihan aerobik dan fitnes hingga beliau membeli beberapa alat fitnes untuk dipakai di rumah.

Rambogym2

Lama kelamaan peralatan fitnes pun menumpuk di rumahnya hingga beberapa teman menyarankan untuk membuka gym. Setelah dilengkapi beberapa alat baru, berdirilah Rambo Gym pada 16 Februari 2011.

Dengan peralatan latihan beban yang lengkap dan baru termasuk alat-alat latihan kardio seperti treadmil dan stationary bike di ruangan yang bersih dan nyaman, kini Rambo Gym menjadi tempat latihan yang sekitar 30 orang member aktif setiap bulannya.

Rambogym3

Rambo Gym juga menyediakan 2 kamar mandi di lantai bawah dan atas. Selain itu Rambo Gym juga menjual suplemen pendukung fitnes yang lengkap hingga beras merah organik untuk diet.

Dengan fasilitas sebagus itu, menurut Bp. Mardan, tarif latihan di Rambo Gym diklaim paling terjangkau se-Cirebon. Biaya keanggotaan Rambo Gym per bulan ditetapkan hanya sebesar 40 ribu rupiah saja. Biaya pendaftaran pun gratis. Sementara untuk non member, cukup membayar 4 ribu rupiah saja per datang.

Rambogym

Jadi, segera kunjungi dan bergabunglah dengan Rambo Gym di Jl. Pangeran Cakrabuana no. 14 Ruko Kepongpongan, Kec. Talun, Kab. Cirebon atau telepon dulu di nomor 085295570517. Buka setiap Senin-Jumat jam 09:00-21:00 dan hari Sabtu-Minggu buka mulai jam 13:00. (aan)

BACA JUGA : Jaguar Fitness Kramat Sentiong, Jakarta Pusat

Favorit Fitness Gym Malang

$
0
0

Kian maraknya peminat olahraga fitness di kota Malang membuat Bp. Ahmad Suryadi, S.E, tergerak untuk turut memasyarakatkan olahraga ini.

Favoritfitnes

Tidak tanggung-tanggung, pada 2006 silam pria yang akrab dipanggil “Tam” ini pun mendirikan gym dengan nama Favorit Fitness.

Favoritfitnes2

Gym yang kini memiliki lebih dari 100 orang member ini memiliki berbagai fasilitas memadai seperti, loker, kantin, suplemen, berbagai macam aksesoris, dan tentunya peralatan fitness yang lengkap untuk menunjang latihan para fitnessmania.

Favoritfitnes3

Hingga saat ini, Favorit Fitness masih kerap mengirimkan wakilnya untuk bertanding di kejuaraan binaraga tingkat nasional. Bahkan salah satu wakilnya pernah menjuarai binaraga tingkat nasional pada 2003 silam.

Favoritfitnes4

Untuk biaya membership per bulan hanya dikenakan tarif sebesar 50 ribu rupiah, sedangkan untuk latihan insidentil hanya dikenakan biaya 5 ribu rupiah saja.

Favoritfitnes5

Segera kunjungi Favorit Fitness yang ada di Pondok Cempaka Indah, Mulyorejo, Sukun, Malang atau di nomor 058691505555. Buka hari Senin-Sabtu (Minggu libur) dari jam 08.00-22.00 Wib.

BACA JUGA : Rambo Gym, Talun – Cirebon

LA Gym Fitness & Aerobic Center, Lampung

$
0
0

Usaha Bp. Adi dalam mengenalkan fitnes kepada lingkungannya memang patut diacungi jempol. Wilayah di sekitar Pelabuhan Panjang, Lampung, yang didominasi para kuli, buruh, pekerja, dan centeng pelabuhan banyak bergabung dengan LA Gym yang didirikan Bp. Adi pada 24 Januari 2006.

LA-Gym

Apalagi Bp. Adi mengedepankan dunia fitnes sebagai kekeluargaan, bukan bisnis. Jadilah kini sekitar 140 orang member aktif berlatih fitnes dan aerobik di LA Gym.

Menurut Bp. Adi, ia ingin mengajak warga masyarakat di sekitarnya untuk menyalurkan kegiatannya secara positif dengan fitnes dan menjauhi narkoba.

LA-Gym2

Dengan biaya member hanya 75 ribu per bulan dan gratis biaya pendaftaran, para member sudah bisa menikmati fasilitas LA Gym berupa alat-alat latihan beban dan kardio yang lengkap, serta berbagai kelas aerobik untuk wanita. Untuk senam aerobik pun cukup membayar 10 ribu per datang. Tersedia pula program menurunkan berat badan dengan biaya hanya 500 ribu rupiah untuk 1 bulan penuh.

LA-Gym3

Selain itu, LA Gym juga menyediakan beragam aksesoris dan kostum fitnes serta suplemen lengkap. Jadi tunggu apa lagi, segera kunjungi dan bergabunglah dengan LA Gym yang berlokasi di Jl. Teluk Semangka Gang Kebon Jeruk No. 18, Panjang Utara, Lampung. LA Gym buka dari Senin-Sabtu jam 08:00-20:00 dan Minggu full kelas senam aerobik. Informasi lebih lanjut hubungi nomor telepon 081271414994.(aan)

LA-Gym4

BACA JUGA : Favorit Fitness Gym Malang

Max-Moer GymFitness, Sauna, & Aerobic Bekasi

$
0
0

Warga di sekitar Perumnas I Bekasi mungkin sudah mengenal Bp. HM. Sodiq Rohadi sebagai anggota pengurus masjid dan juga seorang kontraktor.

Max-Moer-GymFitness1

Namun kini beliau bertambah dikenal sebagai pemilik sebuah gym bernama Max-Moer Gym yang baru saja launching pada tanggal 29 April 2013 yang lalu. Sambutan warga pun sangat baik. Alhasil, suasana di sekitar lokasi gym pun makin hidup dan ramai dengan aktivitas para fitness mania yang berlatih.

Max-Moer-GymFitness2

Dengan alat-alat fitnes yang lengkap, baru, dan modern, serta ruangan yang sangat bersih, Max-Moer Gym didatangi banyak member baru dari berbagai kalangan mulai dari kawula muda dan tua, dari buruh hingga pimpinan perusahaan, dan bahkan jenderal. Bahkan rekan-rekanBp. Sodiq sesama pengurus masjid juga ikut bergabung. Tujuan Bp. Sodiq membuka Max-Moer Gym semata-mata adalah mengajak masyarakat untuk bergaya hidup lebih sehat.

Max-Moer-GymFitness3

Selain fitnes, Max-Moer juga menyediakan sauna dan kelas aerobik. Fasilitas pelengkap seperti loker, ruang ganti, dan kedai kuliner Soto Kalasan yang terkenal enak juga tersedia. Aksesoris dan suplemen fitnes juga tersedia lengkap. Cukup dengan membayar biaya pendaftaran sebesar 50 ribu rupiah dan biaya membership hanya 100 ribu per bulan, para member bisa menikmati seluruh fasilitas tersebut.

Max-Moer-GymFitness4

Segera daftarkan diri Anda ke Max-Moer Gym di alamat Jl. Nangka Raya No. 9, Perumnas I Bekasi, telepon (021) 88855220. Max-Moer Gym buka setiap hari dari jam 07:00-21:00, kecuali Kami dan hari besar nasional tutup jam 18:00.
(aan)

BACA JUGA : LA Gym Fitness & Aerobic Center Lampung

Dadap Fitness Center Kosambi, Tangerang

$
0
0

Bosan bergelut dalam bisnis konveksi, Athat yang juga seorang fitness mania, akhirnya memfokuskan diri membuka sebuah gym bernama Dadap Fitness Center pada bulan Maret 2012.

Dadap-Fitness-Center3

Jerih payahnya pun berhasil. Kini sekitar 60 orang member berlatih rutin di Dadap FC. Beberapa body contestant ternama juga mendukung Athat dan sering berlatih di Dadap FC.

Dadap FC menyediakan fasilitas alat-alat latihan angkat beban yang lengkap termasukperalatan latihan kardio seperti treadmill. Ruangan latihan juga nyaman dengan full musik dan televisi.Loker penyimpanan barang, ruang ganti, dan kamar mandi juga tersedia.

Dadap-Fitness-Center

Dadap FC juga menyediakan berbagai macam suplemen pendukung fitnes khususnya dari Ultimate Nutrition. Lokasi parkir juga luas karena berada di depan jalan besar perumahan.

Dadap-Fitness-Center2

Biaya membership bulanan di Dadap FC sangat terjangkau yaitu sebesar 90 ribu rupiah saja. Calon member cukup menambah biaya pendaftaran sebesar 10 ribu rupiah. Jika ingin mencoba, biaya latihan non member juga hanya dikenakan tarif 10 ribu rupiah saja.

Dadap-Fitness-Center4

Tunggu apa lagi, segeralah bergabung bersama Dadap FC yang beralamat di Jl. Perancis Blok H1 No. 10, Dadap, Kosambi, Tangerang. Untuk info lebih lanjut bisa menghubungi nomor telepon 081288812449. Buka setiap Senin-Jumat jam 09:00-12:00 dan 14:00-21:30 (Sabtu tutup jam 20:00). (aan)

BACA JUGA : Max-Moer GymFitness, Sauna, & Aerobic Bekasi

Kusuma Agro Wisata Gym, Kota Wisata Batu

$
0
0

Gym yang dikelilingi oleh pemandangan alam Kota Batu dan Malang yang indah ini berada di dalam kawasan Kusuma Agrowisata Resort dan Convention Hotel yang mana merupakan tempat wisata agro yang terletak pada ketinggian ± 1000 meter di atas permukaan laut.

Kusuma-Agro

Suasana alam yang indah serta udaranya yang sejuk, bersih, dan segar khas pegunungan ini membuat para fitness mania jadi lebih betah dan lebih nyaman dalam berlatih.

Dengan biaya membership sebesar 85 ribu per bulan atau 15 ribu per datang, para member dapat menikmati beberapa fasilitas di Kusuma Agro Wisata Gym berupa alat-alat latihan beban dan kardio, loker pribadi, kamar mandi dengan air hangat, dan kolam renang yang memiliki pemandangan alam yang indah.

Kusuma-Agro2

Sambil berlatih, para member juga dapat menikmati pemandangan alam berupa pegunungan yang mengelilingi kota Batu dan Malang secara langsung dari dalam ruang fitness.

Kusuma-Agro3

Gym yang dikelola di bawah managemen Kusuma Agro Wisata Group ini berlokasi di Jalan Abdul Gani Atas Po Box 36 Kota Wisata Batu ini buka setiap hari Senin-Sabtu mulai pukul 06.00-19.30 dan libur setiap hari Minggu.

Untuk informasi lebih lanjut hubungi nomor telepon (0341) 593333. (key)

BACA JUGA : Dadap Fitness Center Kosambi, Tangerang

Carresa Gym Pondok Aren, Tangerang Selatan

$
0
0

Karena hobinya berlatih fitnes dan keinginan memiliki gym sendiri maka pada bulan September 2012, Bp. Agsa, yang merupakan seorang pegawai bank swasta, mendirikan Caresa Gym di Pondok Aren, Tangerang Selatan.

Carresa-Gym2

Gym ini kemudian banyak mendapat perhatian warga masyarakat dan termasuk para pelajar dari kampus STAN dan BMKG yang berada di sekitar lokasi. Hingga kini terdapat sekitar 100 orang member aktif Caresa Gym per bulannya.

Dengan dukungan peralatan latihan angkat beban yang cukup lengkap termasuk alat-alat kardio seperti treadmill, stationary bike, dan elliptical trainer dalam ruangan dua lantai yang cukup nyaman, Caresa Gym berhasil membuat para membernya betah berlatih.

Carresa-Gym

Selain itu, Caresa Gym juga menyediakan loker, ruang ganti, dan berbagai jenis suplemen pendukung fitnes. Lokasi parkir para member Caresa Gym juga luas dan aman.

Dua orang instruktur berpengalaman yaitu Sdr. Faris dan Sdr. Ruki siap memandu para member berlatih dengan benar dan optimal. Paket latihan dengan personal trainer hanya dipatok dengan tarif 700 ribu rupiah untuk 12 kali pertemuan selama 2 bulan.

Carresa-Gym3

Sementara biaya membership bulanan ditetapkan hanya 120 ribu rupiah. Untuk para pelajar dan mahasiswa bahkan cukup membayar biaya member 100 ribu rupiah saja.Saat ini tersedia promo gratis biaya Jika ingin mencoba dulu, latihan non member hanya dikenakan tarif 10 ribu rupiah per kunjungan.

Anda tertarik bergabung? Segera kunjungi Caresa Gym di Jl. Ceger Raya No. 99, Pondok Karya, Pondok Aren, Tangerang Selatan, telepon (021) 98959725 atau 089643904347. Buka setiap hari (non-stop) jam 07:00-21:00 WIB. (aan)

BACA JUGA : Kusuma Agro Wisata Gym, Kota Wisata Batu


My Gym Bandung

$
0
0

Berawal dari komunitas para mahasiswa pecinta fitnes di Bandung, Bp. Han Han lalu membuka secara resmi My Gym Bandung pada bulan April 2008 setelah melihat tingginya minat masyarakat. Kini My Gym menjadi tempat latihan aktif sekitar 200 member setiap bulan.

mygym2

My Gym memiliki alat-alat latihan beban yang lengkap dan modern baik manual maupun mesin. Alat-alat latihan kardio juga sangat lengkap seperti treadmill, stationary bikes, climber, elliptical trainer, dan glider. My Gym juga membuka berbagai kelas senam aerobik di ruangan terpisah di lantai 4. Baik ruangan latihan beban maupun senam aerobik terlihat luas dan nyaman.

mygym

Usai latihan, para member juga bisa bersantai di mini café lantai 2. My Gym juga menyediakan berbagai macam suplemen dan aksesoris fitnes. Freelance instructordan personal trainer My Gym juga termasuk yang terbaik di Bandung, misalnya seperti atlet binaraga nasional Irwan Eden dan Anton Wirawan, selain Sdri Weni dan Arief. Sementara in-house instructor diantaranya ada Sdr. Pandu, Jojo, Yadi, dan Bp. Han Han sendiri.

mygym3

Seluruh fasilitas istimewa diatas bisa Anda dapatkan dengan hanya membayar biaya membership 150 ribu rupiah per bulan. Bahkan saat ini sedang promo gratis biaya pendaftaran. Bila tertarik mendaftar sebagai member juga diberi kesempatan free trial.

mygym4

Sementara program dengan PT mulai harga 200 ribu rupiah/bulan (3 kali/minggu).Segera kunjungi My Gym Bandung di Jl. Batununggal Indah II No. 35, Batununggal, Bandung, telepon (022) 92727271 atau 08562110101. Buka setiap hari Senin-Jumat jam 07:00-21:00 dan Sabtu jam 07:00-14:30. (aan)

BACA JUGA : Carresa Gym Pondok Aren, Tangerang Selatan

Cindy Gym Cibitung, Bekasi

$
0
0

Berprofesi sebagai marinir TNI AL tidak mengurangi kecintaan Bp. Sutrisno, SH. kepada dunia fitnes yang sudah menjadi hobinya sejak lama. Karena itulah pada 28 Maret 2013 yang lalu ia mendirikan Cindy Gym di kawasan Cibitung Bekasi.

cindy-gym2

Sampai saat ini, Cindy Gym berhasil memikat 150 orang member yang aktif berlatih setiap bulannya. Beberapa fasilitas yang disediakan Cindy Gym antara lain alat-alat latihan agkat beban yang lengkap, baru, dan modern termasuk alat-alat latihan kardio seperti treadmill dan stationary bike di ruangan yang sangat bersih dan nyaman. Terdapat pula fasilitas loker, kamar mandi, dan tempat sholat.

cindy-gym

Dibawah panduan Bp. Sutrisno sendiri, dibantu Sdr. Noriel dan Sdr. Chau, para member bisa berlatih dengan teknik yang benar dan efektif. Jika Anda tertarik bergabung, cukup siapkan uang sebesar 100 ribu rupiah saja untuk biaya membership per bulan tanpa tambahan biaya pendaftaran alias gratis. Atau jika Anda ingin mencoba dulu maka tarif per kunjungan non-member hanya dikenakan biaya 15 ribu rupiah saja.

cindy-gym3

Cindy Gym buka setiap hari non-stop termasuk hari libur dari sejak jam 7 pagi hingga jam 12 malam. Berlokasi di Jl. Raya Bosih Central Ruko Selang, Wanasari, Cibitung, Bekasi. Segera hubungi Cindy Gym di nomor telepon 082111004188 untuk informasi lebih lanjut. (aan)

BACA JUGA : HAKA Fitness Center Jatiwaringin, Bekasi

Hercules Gym & Sport Center Kota Tasikmalaya

$
0
0

Siapa tak kenal Uus Muh Yusuf? Atlet binaraga nasional asal Tasikmalaya yang belum lama ini menyabet medali perak kejuaraan Mr. Asia 2013 di Vietnam.

herculers-gym

Demi mengembangkan olahraga fitnes, Uus mendirikan Hercules Gym & Sport Center. Sebelumnya, ia sudah membuka gym di daerah Singaparna, namun gym baru yang dibuka sejak Januari 2010 ini lebih luas, lokasi lebih strategis, dan dekat dengan pemukiman penduduk.

herculers-gym4

Hercules Gym menyediakan peralatan latihan angkat beban yang lengkap termasuk alat-alat latihan kardio seperti treadmill dan stationary bike. Dua orang personal trainer dan instruktur yaitu Sdr.

Sunsun dan Itang siap memandu para member berlatih dengan benar dan efektif. Menurut Kang Uus, para member akan mendapat pelayanan yang memuaskan seperti konsultasi gratis kepada dirinya atau para instruktur. Bahkan member yang baru pertama kali latihan akan dipandu selama 1-3 hari pertama.

herculers-gym3

Cukup membayar 60 ribu rupiah saja tanpa biaya pendaftaran alias gratis, Anda sudah bisa berlatih selama sebulan penuh di Hercules Gym. Untuk jasa personal trainer, member cukup membayar 250 ribu rupiah/bulan (3 kali seminggu).

herculers-gym2

Jadi, tunggu apa lagi, segeralah bergabung dengan Hercules Gym yang berlokasi di Jl. Jl. Bebedilan, Gunung Koneng no. 27, Kota Tasikmalaya, telepon 081323291595. Buka setiap hari non stop dari jam 08:00-22:30 WIB.

BACA JUGA : Cindy Gym Cibitung, Bekasi

Six Pack Gym Pondok Aren, Tangerang Selatan

$
0
0

Dengan mengusung moto “Fit and fun, healthy and happy, clean and cheap”, Six Pack Gym menawarkan konsep pusat kebugaran untuk membentuk tubuh yang fit dengan suasanya fun, membantu member tetap healthy dan happy di ruangan yang clean dengan biaya yang murah.

Six-Pack-Gym-Pondok-Aren4

Gym milik Ibu Heny ini menyediakan kelas fitnes dengan peralatan latihan angkat beban dan kardio yang lengkap dan modern dengan dukungan personal trainer dan instruktur terlatih dan berpengalaman.

Six Pack Gym juga menyediakan kelas senam aerobik, yoga, body language, tai chi, hypnotherapy, chi kung, tae kwon do, aikido, karate, dansa, balet, dan bahkan menggambar. Tersedia juga fasilitas kantin dengan makanan dan minuman sehat termasuk berbagai suplemen yang dibutuhkan tubuh untuk mendukung olahraga fitnes.

Six-Pack-Gym-Pondok-Aren2

Biaya membership di Six Pack Gym sangat terjangkau. Cukup membayar 120 ribu rupiah untuk pelajar atau 150 ribu rupiah untuk umum serta uang pendaftaran 30 ribu rupiah, member sudah bisa berlatih selama sebulan penuh.

Six-Pack-Gym-Pondok-Aren

Untuk jasa personal trainer cukup membayar 300 ribu rupiah untuk 5 kali pertemuan atau 500 ribu rupiah untuk 10 kali pertemuan.

Six-Pack-Gym-Pondok-Aren3

Jadi, segera kunjungi Six Pack Gym di Jl. Ceger Raya No. 49A, Pondok Aren, Tangerang Selatan, telepon (021) 7352040 atau (021) 99939696. Buka setiap Senin-Sabtu jam 07:00-22:00 dan Minggu/hari libur jam 08:00-20:00.

BACA JUGA : Hercules Gym & Sport Center

In-Motion Fitness Centre Gumaya Tower Hotel, Semarang

$
0
0

Salah satu fitness centre terbesar di kota Semarang ini didirikan sejak tanggal 18 Oktober 2011 silam. Fitness centre ini berada di bawah manajemen Gumaya Tower Hotel, Semarang.

In-Motion-Fitness-Centre-Gumaya-Tower-Hotel

Dengan konsep fitness centre yang eksklusif, In-Motion melengkapi fasilitasnya dengan peralatan fitnes dari Cybex, USA, ditunjang dengan fasilitas lain untuk membuat member dan tamu semakin nyaman saat berolahraga seperti swimming pool, sauna, steam, pool bar, free parking area, spa massage, dan kids club.

Selain itu, berbagai kelas juga ditawarkan bagi member, antara lain yoga, taekwondo, TRX, taebo, combat, circuit training, dan masih banyak lagi lainnya.

In-Motion-Fitness-Centre-Gumaya-Tower-Hotel2

Di sini, para member akan dibantu oleh para instruktur dan personal trainer bersertifikat yang sudah berpengalaman. Istimewanya, In-Motion juga beranggotakan orang-orang penting seperti Ibu Gubernur Jawa Tengah, Bapak dan Ibu Walikota Semarang, dan masih banyak lagi lainnya.

In-Motion-Fitness-Centre-Gumaya-Tower-Hotel3

Dalam memberikan pelayanan dan kenyamanan optimal kepada member ataupun tamu, maka In-Motion juga membatasi jumlah member aktif dan memberlakukan sistem waiting list.

Nah, buat Anda yang kebetulan berada di Semarang dan ingin berlatih, segera datang saja ke Gumaya Tower Hotel, Jl. Gajah Mada No. 59 – 61, Semarang, Jawa Tengah. In-Motion buka tiap hari, Senin – Jum’at dari jam 06.00 – 23.00 WIB; Sabtu,Minggu, dan hari libur jam 06.00 – 21.00 WIB. Info lengkap hubungi Bp. Itok di 024.3551999 / 087700096121. (dee)

BACA JUGA : Six Pack Gym Pondok Aren, Tangerang

Platinum Gym Malang

$
0
0

Sejak dibuka pada 29 September 2013 yang lalu, kini Platinum Gym sudah menjaring tidak kurang dari 150 member. Dengan menyediakan fasilitas lengkap dan eksklusif, tidak lantas Platinum Gym mematok biaya tinggi untuk membernya.

Platinum-Gym-Malang

Fitness centre yang terletak di Jl. Bendungan Sigura-gura No. 34 – 34 A ini dimiliki sekaligus dikelola secara langsung oleh pasangan suami istri, Bapak dan Ibu Steven.

Platinum-Gym-Malang4

Untuk membuat para member nyaman dalam berlatih, Platinum Gym menyediakan fasilitas lengkap, mulai dari alat fitnes yang baru dan lengkap, baik alat latihan beban dan kardio, instruktur dan personal trainer berpengalaman, loker dan ruang ganti, shower mandi dengan air hangat, parkir luas dan gratis, serta cafetaria dan diet café.

Platinum-Gym-Malang3

Untuk berlatih di Platinum Gym, member hanya perlu membayar 65 ribu rupiah saja per bulannya, sedangkan untuk yang berlatih insidentil dikenakan biaya 8 ribu rupiah saja. Nah, bagi Anda yang berminat untuk berlatih di Platinum Gym, segera datang ke Platinum Gym atau hubungi nomor telepon 0341 – 2366789. Platinum Gym buka tiap hari dari jam 6 pagi, untuk hari Senin – Jumat tutup jam 21:00 sedangkan Sabtu – Minggu tutup jam 19:00. (dee)

Platinum-Gym-Malang2

BACA JUGA : In-Motion Fitness Centre

Irvan Fitness Club Cikarang, Bekasi Barat

$
0
0

Bapak Yudha Iswandi yang sudah dikenal malang melintang di dunia fitnes di Cikarang, kembali dipercaya untuk mengelola sebuah pusat kebugaran bernama Irvan Fitness Club bekerjasama dengan Bp. Irvan. Baru saja launching pada 10 Maret 2012 yang lalu, saat ini Irvan FC menjadi pusat latihan aktif 96 orang member.

Irvan-Fitness-Club2

Irvan FC memiliki fasilitas peralatan fitnes lengkap termasuk alat-alat kardio seperti treadmil dan sepeda statis. Loker, ruang ganti, kamar mandi, dan kantin pun tersedia. Irvan FC juga menyediakan berbagai aksesoris, kostum, dan suplemen fitnes.

Irvan-Fitness-Club3

Untuk biaya membership, per bulan hanya dikenakan tarif 75 ribu rupiah dengan biaya pendaftaran 25 ribu rupiah saja. Bagi yang ingin mencoba dulu, latihan insidentil hanya cukup membayar 2 ribu rupiah saja. Bahkan selama masa promosi, bagi member yang datang membawa member baru akan mendapat bonus 10 butir Xtreme Amino atau Amino 2002.

Irvan-Fitness-Club

Jadi tunggu apa lagi, segera kunjungi Irvan Fitness Club di Jl. Raya Cibitung, Kampung Utan, Cikarang, Bekasi Barat. (depan Apotek Simpang Tiga, Kampung Utan) atau telepon dulu di nomor 081286724999. Buka non-stop tanpa libur hari Senin jam 08:00-22:00 dan Jumat jam 14:00-22:00.

Irvan-Fitness-Club4

BACA JUGA : DHEA Gym Depok, Jawa Barat


Global Fitnes Tangerang

$
0
0

Bermodal jiwa bisnis yang tinggi dan gemar berolahraga semasa kuliah dulu, akhirnya tahun ini Bp. Hartono Hutauruk berhasil mendirikan dua tempat gym sekaligus di dua lokasi yang berbeda.

global-fitnes

Kedua tempat gym milik Bp. Hartono Hutauruk ini diberi nama Global Fitnes yang terletak di daerah Tangerang dan telah beroperasi sejak 6 bulan lalu.

Meski terbilang baru, namun total jumlah member di Global Fitnes ini hampir bersaing dengan tempat-tempat gym yang ada di Tanggerang. Hal ini dikarenakan kenyamanan fasilitas yang disuguhkan oleh Global Fitnes kepada para member maupun non member sangat baik.

global-fitnes3

Global Fitnes memiliki peralatan yang cukup lengkap, mulai dari alat fitnes latihan berat hingga alat latihan kardio yang khusus ditempatkan di lantai dua. Selain itu tersedia pula kamar mandi dan ruang ganti yang nyaman.

Adalah Bp. Suyatno atau yang akrab disapa Bp. Yatno telah diberikan kepercayaan penuh oleh Bp. Hartono Hutauruk untuk membantu kepengurusan sekaligus menjadi trainerdi Global Fitnes cabang Ruko Kausasar, Tanggerang.

Untuk harga, Global Fitnes memasang tarif pendaftaran member sebesar 30 ribu dan iuran bulanan dikenakan 150 ribu untuk katagori umum, dan 130 ribu untuk katagori member pelajar atau mahasiswa.

global-fitnes2

Global Fitnes juga menerima tamu yang apabila tidak ingin menjadi member, dan hanya dikenakan tarif per kunjungan 30 ribu untuk umum dan 25 ribu untuk pelajar atau mahasiswa.

Bagi Anda yang berdomisili di sekitar Tanggerang atau bagi yang ingin merasakan kenyaman dari Global Fitnes, silahkan kunjungi lokasinya di Jl. Raya Kelapa Dua Islamic, Ruko Kausar 2, Blok K1 No 11, Islamic, Tanggerang, telp : 0821101387711 (Bp. Yatno) atau cabang Global Fitnes di Jl. Raya Pagedangan Rt 02/01 Cicayur, Pagedangan, Serpong, telp : 087724073015 (Bp. Hidayat).

global-fitnes4

Waktu buka mulai hari Senin-Sabtu, pagi pukul 08.00 – 12.00 WIB dan sore pukul 15.00 – 21.00 WIB, untuk hari minggu buka dari jam 08.00 – 12.00 WIB. (boy)

BACA JUGA : Irvan Fitness Club Cikarang

HOG Fitness Centre Denpasar

$
0
0

Sejak dibuka pada 10 Juli 2013 silam, fitness centre yang berlokasi di Pulau Dewata, Bali, tepatnya di kota Denpasar ini sudah berhasil menjaring tak kurang dari 300 member aktif.

HOG gym HOG Fitness Centre Denpasar

HOG. Fitness centre yang memiliki nama lengkap Hammer Of Gods ini selain dilengkapi dengan fasilitas alat fitnes yang lengkap dan personal trainer, juga memiliki mini bar yang menyediakan produk suplemen dari Ultimate Nutrition untuk membantu menunjang hasil latihan para membernya, serta burger spesial ala HOG Fitness Centre, yaitu HOG Burger.

Untuk urusan biaya latihan, Bp. Made Ari Sudana selaku owner dari HOG Fitness Centre mematok harga yang terjangkau yaitu 60 ribu rupiah untuk biaya keanggotaan per bulan, sedangkan bagi yang ingin berlatih secara insidentil cukup dikenakan biaya sebesar 10 ribu rupiah saja tiap kali latihan.

HOG gym3 HOG Fitness Centre Denpasar

Nah, buat Anda yang berada di Denpasar dan sekitarnya, atau mungkin Anda yang sedang berkunjung ke Pulau Bali dan ingin berlatih, segera saja kunjungi HOG Fitness Centre yang terletak di Jl. Sidakarya, Perum Calista Karya Indah 157 XX, Sidakarya, Denpasar, Bali.

HOG gym2 HOG Fitness Centre Denpasar

HOG Fitness Centre buka setiap hari dari jam 07:00 – 21:00 WITA (Senin – Sabtu) dan mulai jam 07:00 – 12:00 WITA (hari Minggu), dan tutup saat hari besar agama Hindu. Info lengkap, silakan hubungi HOG Fitness Centre di nomor telepon 0361 – 725250.

Selamat berlatih! (dee)

BACA JUGA : Global Fitnes Tangerang

Pelly Gym II, Jakarta Timur

$
0
0

Berbekal hobinya di dunia olah tubuh, pada 28 Oktober 2002, tepat di hari Sumpah Pemuda, Bp. Repelita atau akrab dipanggil dengan nama Bp. Pelly mendirikan Pelly Gym.

MR PElly Pelly Gym II, Jakarta Timur

Gym ini ternyata mendapat respon positif dengan rata-rata member aktif sampai 150 orang setiap bulannya. Ini mendorong Bp. Pelly untuk membuka cabang gym bernama Pelly Gym II pada Oktober 2013, yang sekaligus menjadi showroom alat-alat fitnes yang diproduksi oleh Bp. Pelly sendiri. Tak heran jika Pelly Gym juga memiliki alat-alat fitnes dan kardio yang lengkap dan berkualitas.

pelly gym Pelly Gym II, Jakarta Timur

Sebagai salah satu atlet binaraga yang aktif bertanding di era tahun 2000-2010, Bp. Pelly tak segan untuk langsung ikut mengajar para member, dibantu oleh instruktur terlatih, Renvill Mendro dan Febry. “Sehat di atas segalanya dan segala-galanya bisa hilang kalau kita tidak sehat” adalah motto hidup Bp. Pelly yang kerap dibagikannya.

pelly gym1 Pelly Gym II, Jakarta Timur

So, bagi fitnes mania yang berdomisili di area Pekapuran Cibinong, segera datang ke Pelly Gym I, Jl. Pekapuran No. 50 C, Cibinong, Bogor. Atau Anda yang berada di area Taman Mini, bisa datang ke Pelly Gym II, Jl. Manunggal XVII No. 12, Jakarta Timur.
un Pelly Gym II, Jakarta Timur
Cukup dengan iuran sebesar 150 ribu pada bulan pertama dan 125 ribu di bulan berikutnya, Anda bisa berlatih di Pelly Gym. Anda juga bisa mencoba terlebih dahulu hanya dengan biaya 20 ribu sekali datang. Pelly Gym buka dari jam 8.00 s/d 21.30 WIB. Info lebih lanjut , hubungi Bp. Pelly di 0813 1760 5843. (norman & dee)

BACA JUGA : HOG Fitness Centre Denpasar

The Body Art, Surabaya

$
0
0

Mengusung semangat, dedikasi, dan harapan yang tinggi untuk terus membantu para member maupun masyarakat luas untuk mendapatkan badan yang sehat serta bentuk tubuh ideal yang diidamkan. Itulah yang menjadi visi dan misi The Body Art Gym, Surabaya.

The Body Art5 The Body Art, Surabaya

Tujuan tersebut dituangkan oleh The Body Art dalam program latihan yang ditawarkannya, yang meliputi: Pembentukan Berat Badan/Muscle; Penurunan Berat Badan/Fat Loss; Penambahan Berat Badan/Body Shaping; Kebugaran; dan Six Pack.

Untuk membuat para membernya nyaman dalam berlatih,The Body Art dilengkapi oleh berbagai fasilitas seperti ruangan fitnes dan aerobik yang luas, alat fitnes dan kardio yang lengkap, kolam renang, sauna, hingga loker dan tempat parkir yang luas.

The Body Art4 The Body Art, Surabaya

Soal harga, The Body Art mematok harga sebesar 180 ribu per bulan sedangkan untuk biaya latihan insidentil sebesar 25 ribu.

The Body Art The Body Art, Surabaya

Selain itu, The Body Art juga menawarkan berbagai jenis membership, mulai dari kategori individual, couple, family, half day, student, swimming, dan gold member, yang semuanya juga terbagai menjadi membership per 1 bulan, 3 bulan, 6 bulan, sampai 12 bulan. Di sini, tiap member baru mendapatkan gratis 4 kali personal training dari instruktur The Body Art.

The Body Art2 The Body Art, Surabaya

Untuk info selengkapnya, datang saja ke Jl. Raya Mastrip Kebraon 322-324, Surabaya atau hubungi 031-7674221. The Body Art buka tiap Senin – Jumat mulai jam 07.00 – 21.00 WIB. Dan khusus hari Sabtu, Minggu dan Hari Besar, buka dari jam 07.00 – 19.00 WIB. (dee)

The Body Art3 The Body Art, Surabaya

BACA JUGA : Pelly Gym II, Jakarta Timur

The Gym Royal Kuningan

$
0
0

Bagi Anda yang ingin membentuk tubuh sambil merasakan kenyamanan relaksasi, The Gym Royal Kuningan bisa menjadi pilihan.

The Gym Royal Kuningan The Gym Royal Kuningan

Gym yang terletak di bilangan Jakarta Selatan ini memiliki alat fitnes yang cukup lengkap dan berkualitas, mulai dari alat latihan beban hingga kardio, juga beberapa personal trainer profesional yang siap membantu Anda selama latihan.

Selain itu, terdapat pula fasilitas kolam renang, salon, dan spa yang bisa dinikmati dengan harga yang terjangkau. The Gym Royal Kuningan memang terletak di lingkungan hotel bintang empat, meski demikian gym ini juga dibuka untuk umum.
The Gym Royal Kuningan5 The Gym Royal Kuningan
Soal biaya, The Gym Royal Kuningan mematok harga sebesar 3.5 juta bagi para fitnes mania yang ingin menjadi member selama setahun. Namun tersedia pula member selama 3 bulan dengan biaya 1 juta.

The Gym Royal Kuningan2 The Gym Royal Kuningan
The gym Royal Kuningan juga menawarkan harga paket perusahaan selama satu tahun atau corporate membership yearly sebesar 2.5 juta.
The Gym Royal Kuningan4 The Gym Royal Kuningan
Sementara bagi Anda yang mungkin tidak bisa menjadi member bulanan atau tahunan, tidak perlu khawatir, karena The Gym Royal Kuningan ini juga menawarkan harga walk in guest sebesar 150 ribu sekali kunjungan.

Selain biaya member untuk fasilitas fitnes tersebut, gym ini juga menawarkan fasilitas kolam renang dengan biaya 100 ribu dan 1.5 juta untuk pool family package.

The Gym Royal Kuningan3 The Gym Royal Kuningan

The Gym Royal Kuningan ini beroperasi mulai pukul 06.00– 22.00 wib, pukul 10.00– closed untuk fasilitas spa dan pukul 10.00 – 19.00 wib untuk salon.

So, bagi para fitnes mania yang ingin menjajal kenyamanan dari gym ‘bintang empat’ ini bisa langsung datang ke Royal Hotel Kuningan, Jl. Kuningan Persada Kav 2, Setia Budi, Jakarta Selatan 12980, telp +621 29380738, fax +621 29380737.

Atau langsung menghubungi salah satu personal trainer di The Gym Royal Kuningan, Bp. Syarief Hidayat di 0812 8092 1099. (boy)

Viewing all 78 articles
Browse latest View live